Hendrik Sitompul Buka Pelatihan Digital Marketing di Deli Serdang

by

GEOSIAR.COM, DELI SERDANG,– Ratusan peserta dari kaum muda menghadiri acara Pelatihan Digital Marketing, bertempat di Pancur Gading Hotel Deli Serdang, Sabtu (5/8/2023). Pelatihan ini kerjasama dengan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) dan DPR RI, yang dihadiri dan sekaligus membuka Pelatihan Digital Marketing, Anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat Komisi 7 Drs Hendrik H Sitompul MM.

 

Dalam sambutannya, Hendrik Sitompul mengatakan, banyak yang tidak dapat program Pelatihan Digital Marketing seperti ini. “Jadi, berbahagialah karena mendapatkan pelatihan Digital Marketing, masih banyak orang diluar sana yang tidak mendapatkan program ini. Berbahagia juga karena ada teman di DPR RI Komisi 7, karena program ini hanya ada di komisi 7. Kiranya program ini terus berlanjut,” harap Hendrik.

Dalam kesempatan itu, Hendrik memberi motivasi ratusan peserta terkait kesuksesan dirinya menjadi seorang pengusaha dan politikus, hingga kini duduk di DPR RI. “Saya dari remaja hingga saat ini bekerja diseputar altar, beraktivitas di gereja, pasti berkat akan mengalir, seperti yang Saya alami, anak nomor satu sudah bekerja di Pertamina, anak kedua putri bekerja di STAN dan anak paling kecil putra, sekolah di STAN Bintaro,” kata Hendrik, memotivasi ratusan peserta.

Selain itu, kata Hendrik, perusahaan miliknya juga sudah 3 kali mendapat penghargaan pembayar pajak terbesar di Jakarta Timur. “Inilah berkat yang Saya peroleh karena dari remaja bekerja di gereja. Jadi Saya ingatkan jangan lupa gereja dan jaga gereja,” kata Hendrik, mantan anggota DPRD Medan periode 2014 – 2019 ini.

Sementara itu, Suci Woelanda mewakili BRIN mengucapkan, banyak berterimakasih kepada anggota DPR RI Drs Hendrik Sitompul MM, yang membantu hingga acara pelatihan Digital Marketing dapat terlaksana. “Tanpa anggota DPR RI Hendrik Sitompul, acara ini tidak akan terselenggara,” tambahnya.

Selanjutnya, acara pelatihan dipandu Adi Wicaksono dari BRIN. Dijelaskan, digital marketing suatu kegiatan pemasaran atau promosi sebuah brand atau produk menggunakan media digital atau internet. Dengan tujuan untuk menarik konsumen dan calon konsumen secara cepat.

Digital marketing juga memiliki beberapa tujuan lain termasuk diantaranya, meningkatkan kualitas relasi serta komunikasi pemilik usaha dengan konsumen atau calon konsumen.

Pada pelatihan itu, Irsan Erik Rajaguguk dan marga Sitepu mempertanyakan cara mempromosikan produk, menggunakan Instagram (IG), membuat Acount, agar muncul di iklan.

Adi Wicaksono menjelaskan semua dengan lancar dan langsung memberi contoh lewat layar digital, sehingga mempercepat para peserta mengerti.(cno/*)