SMP N 1 Tebing Tinggi Peringati Isra’ Mi’raj

by

GEOSIAR.COM, TEBING TINGGI,– Kepala Sekolah SMP N 1 Kota Tebing Tinggi,Paini SPd didampingi guru yang beragama Muslim menghadiri peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah/2023 Masehi dihalaman sekolah,Kamis (16/03/23).

Peringatan Isra’ Mi’raj kali ini mengangkat tema Salat Membentuk Karakter Patriot NKRI yang Tangguh dan “Meningkatkan Kualitas Akhlak dan Ibadah Kaum Milenial di Era Digital” yang disampaikan oleh Ustadz Muhammad Hidayat S.Pd.I.

Dalam isi ceramahnya beliau menyampaikan bahwa, peristiwa Isra Mi’raj hakikatnya mengajarkan kita untuk selalu bertanggung jawab dan disiplin dalam menjalankan ibadah, Salat lima waktu yang sudah ditentukan waktunya. “Kita harus menyadari bahwa seorang muslim berkewajiban mendirikan salat lima waktu sehari semalam, karena salat merupakan tiang agama dan tentunya menjadi barometer utama bagi seorang muslim.

Lebih lanjut beliau kembali menegaskan bahwa dengan mendirikan salat yang benar, maka akan berdampak positif bagi kehidupan seorang muslim dalam pengabdian kepada bangsa dan negara. “Salat yang benar akan menuntun kita pada jalan kebenaran dan dapat berpengaruh besar terhadap kinerja yang baik bagi seorang muslim,” ungkapnya.

Sementara itu,Kepala Sekolah,Paini,SPd mengutarakan kegiatan ini mengambil Thema
“Meningkatkan Kualitas Akhlak dan Ibadah Kaum Milenial di Era Digital” diharapkan anak didik semakin tekun dalam berdoa dan mengucap syukur.

Paini juga berharap dukungan orang tua secara penuh dalam mendidik generasi penerus bangsa.pintanya.(as)