Selebritis
Selebgram Rachel Vennya Melahirkan Anak Kedua

Geosiar.com, Selebritis – Kebahagiaan tengah dirasakan selebgram Rachel Vennya karena baru saja melahirkan anak keduanya. Kabar bahagia ini disebarkan Rachel melalui unggahan foto pada akun Instagram pribadinya.
“Assalamualaikum Aurorae Chava Al-Hakim,” tulis Rachel Vennya dalam Instagram-nya, Minggu (17/11/2019).
Dalam unggahan itu, tampak Rachel tengah terbaring di tempat tidur rumah sakit didampingi sang suami, Niko Al Hakim. Sementara itu, seorang bayi mungil berjenis kelamin perempuan berada di atas badan wanita berhijab ini.
Kendati demikian, Rachel belum memperlihatkan wajah bayi mungilnya ke publik. Rachel beralasan takut banyak akun Instagram palsu yang mempergunakan wajah anaknya jika sudah diperlihatkan. Hal itu diungkapnya dalam Instagram Storiesnya.
“Teman-teman online terimakasih atas doanya,” buka Rachel dalam Insatgram Stories miliknya.
“Ini adalah salah satu alasan mengapa kami belum siap publish muka Chava,” jelasnya.

Lebih lanjut, dia pun mengatakan momentum ini biar dinikmati oleh orang terdekat dan sang bayi memiliki kehidupannya sendiri.
“Untuk sekarang ini biar dinikmati orang terdekat/yang kami kenal in real life dulu untuk menghindari di repost akun2 spt ini,” pungkas dia.
Selebritis
Libur Akhir Tahun, Ruben Onsu Berangkatkan 25 Karyawan Umrah

Geosiar.com, Selebritis – Menjelang libur tahun baru, artis-artis di Tanah Air telah mempunyai agenda masing-masing untuk pergi liburan atau menghabiskan waktu bersama orang keluarga atau orang-orang terkasih. Salah satu artis tersebut adalah presenter Ruben Onsu.
Ruben mengatakan bahwa ia bersama keluarganya termasuk Betrand Peto bakal menghabiskan waktu libur tahun baru di negara Italia selama sembilan hari.
“Mau berangkat ke Italia. Cuma 9 hari,” kata Ruben kepada awak media di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (13/12/2019).
Selama dirinya pergi berlibur, ternyata Ruben juga mempunyai niat untuk memberangkatkan karyawannya untuk pergi beribadah umrah. Tidak tanggung-tanggung, Ruben memberangkatkan hingga 25 orang karyawannya tersebut.
“Iya kan saya liburan, biar mereka bisa liburan enggak usah jalan-jalan sama saya, lebih ke ibadah saja. 25 orang karyawan” jelas Ruben.
Ruben Onsu juga mengatakan bahwa dirinya merasa bahagia karena akan merayakan Natal bersama Betrand Peto, hal tersebut pun tentunya dirasakan juga oleh Betrand.
“Senang, pasti happy dan saya belum melewati itu semua kan (Natal bersama Betrand) jadi belum bisa banyak cerita,” kata Ruben Onsu.
Selebritis
Pasha Ungu Resmi dapat Gelar Sarjana Administrasi Publik

Geosiar.com, Selebritis – Wakil Wali Kota Palu, Sulawesi Tengah Pasha resmi menggaet gelar Sarjana Administrasi Publik di Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Pembangunan Palu. Pasha mengumumkannya melalui akun Instagramnya pada Jumat (13/12/2019).
Pasha menyebut gelar ini bukanlah yang utama. Ia lebih ingin untuk menambah ilmu pengetahuan. Ia juga mengunggah foto saat dirinya tengah menjalani sidang di hadapan beberapa dosen.
“Bukan persoalan apa nama ataupun gelar yang didapatkan melainkan wawasan dan ilmu pengetahuan yang menjadi penting bagi cara berfikir dan pembentukan karakter seorang manusia,” tulis Pasha.
Ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh dosen yang selama ini sudah berjasa untuk dirinya dan teman-temannya selama menempuh pendidikan sarjana empat tahun ini.
Pasha sebelumnya membagikan foto skripsi yang sudah dijilid sambil meminta doa dari netizen. “Bismilah, semoga dilancarkan,” tulis Pasha dalam unggahan Instagramnya, Kamis (5/12/2019). Ia mengalisis perencanaan pembangunan daerah di Badan Perencanaan Pembangunan Kota Palu.
Netizen mengungkapkan selamat untuk keberhasilan yang sudah dicapainya ini.
“Selamat, sukses selalu ya jadi pemimpin yang hebat ya,” tulis akun @pipitlaks****.
Selebritis
Main di ‘Si Manis Jembatan Ancol’, Ozy Syahputra Depresi

Geosiar.com, Selebritis – Ozy Syahputra berakting kembali dalam film ‘Si Manis Jembatan Ancol’. Namun ternyata, film tersebut membuatnya depresi.
Ozy Syahputra berperan sebagai rentenir yang memiliki aura jahat dalam film tersebut. Hal itu membuatnya merasa tertekan dan mengalami gangguan jiwa.
“Saya merasa depresi, stres, penuh tekanan. Karena saya dikasih aura jahat terus,” ungkap Ozy Syahputra ketika ditemui di kawasan Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta Selatan.
“Tapi alhamdulillah selama saya 21 hari itu, untung saya nggak jadi sinting ya,” tuturnya.
Aktor yang mulai dikenal sebagai si gundul karena membintangi ‘Si Manis Jembatan Ancol’ pada tahun 1993, ia merasa was-was karena sudah lama tidak berakting. Namun ia merasa lega atas filmnya tersebut karena sosoknya bisa diterima.
“Lega banget, jujur saja sebelum saya nonton itu. Saya masih deg-degan, deg-degan itu gimana ya kehadiran saya. Ya seenggaknya kehadiran saya itu bisa diterima,” tutur Ozy.
-
Daerah4 jam ago
Dansatbrimob Polda Sultra Baru Resmi Dilantik
-
Sumut5 jam ago
Hj Fitriani Manurung Hadiri Natal Generasi Muda Patambor Medan, Sampaikan Harapannya
-
Sumut1 jam ago
Soal Pencalonan Walikota, Gandi Akui Jokowi Ingin Memajukan Keluarga
-
Sumut4 jam ago
Wabup Sergai Tekankan Penanaman Ideologi Pancasila Sejak Dini
-
Sumut47 menit ago
Ratusan Rumah di Tebing Tinggi Terendam Banjir
-
Nasional1 jam ago
Kapolri Resmi Lantik Listyo Sigit Prabowo Jadi Kabareskrim
-
Sumut2 jam ago
Kapolres Hadiri Razia Lapas Kelas II B Tebing Tinggi
-
Nasional37 menit ago
Wapres akan Orasi di Ijtima 3.000 Ulama di Bogor Besok