Geosiar.com, Jakarta – Presiden Joko Widodo, biasa disapa Jokowi telah resmi melantik sembilan pasangan gubernur serta wakilnya dari hasil Pilkada Serentak 2018 pada hari ini, Rabu (5/9/2018) di Istana Negara, Jakarta.
Kesembilan Pasangan gubernur dan wakil gubernur telah bersumpah agar menjalankan segala tugas jabatannya dengan sebaik mungkin di daerah masing-masing.
Jokowi minta agar sembilan pasang gubernur beserta wakilnya untuk mengikuti ucapan sumpahnya.
“Demi Allah saya bersumpah, bahwa saya akan memenuhi kewajiban saya, sebagai gubernur dan wakil gubernur dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya,” Ungkap para gubernur dan wakil gubernur menirukan ucapan Jokowi.
Gubernur dan wakilnya juga bersumpah akan mematuhi undang-undang serta mengabdi kepada masyarakat.
Sembilan pasangan gubernur dan wakil gubernur terpilih yang resmi dilantik Presiden RI adalah gubernur dan Wakil gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum, gubernur dan Wakil gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji-Ria Norsan. Dari Papua Lukas Enembe-Klemen Tinal, Jawa Tengah Ganjar Pranowo-Taj Yasin Maimoen, Bali I Wayan Koster-Tjokorda Oka Artha Ardana, dan Sumatera Utara Edy Rahmayadi-Musa Rajekshah.
Selain itu, ada juga pasangan gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi-Lukman Abunawas, Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah-Sumarsono, dan Nusa Tenggara Timur Viktor Laiskodat-Josef Nae Soi.