Punya Pengalaman Gagal Berumah Tangga, Dewi Persik Tunda Punya Momongan

by

Jakarta-GeoSiar.com, Dewi Persik alias Depe merasakan kebahagiaan yang sesunguhnya ketika resmi melepaskan status jandanya dari aktor ganteng Aldi Taher.

Meskipun sudah bertahun-tahun menjanda setelah bercerai dari Aldi, Depe akhirnya menemukan tambatan hati baru.

Mantan istri Saipul Jamil ini resmi menikah pada 10 September 2017 lalu, dengan seorang pria ganteng Angga Wijaya.

Pelantun “Mimpi Manis” itu menikah dengan di Jember, Jawa Timur dan jauh dari pemberitaan.

Angga sendiri diketahui adalah manajer pribadi Dewi Perssik yang mengurusi semua hal pribadi Depe.

Semula Dewi Perssik dan Angga Wijaya terkesan menyembunyikan pernikahan mereka dari publik karena tak ingin diisukan oleh hal negatif.

Namun kini keduanya sudah tak malu-malu lagi memperlihatkan kemesraan selayaknya suami istri.

Keduanya bahkan kerap menunjukkan keharmonisan satu dengan yang lainnya sebagai pasangan pengantin yang baru menikmati pernikahan.

Netizen yang penasaran keduanya mulai dibanjiri pertanyaan seputar momongan.

“Terimakasih perhatiannya….dan doanya yg bilang segera dapat momongan,” ungkap Depe di Instagram pribadinya, Kamis (9/2/2018).

Di saat pasangan pengantin baru lainnya ingin segera punya anak, lain halnya dengan Depe dan Angga.

Depe justru mengaku masih belum ingin hamil dan memiliki momongan. Depe juga menekankan bahwa ia ingin memperbaiki semua kegagalannya dalam berumah tangga. Beranjak dari hal itu, maka Depe ingin memfokuskan semuanya untuk memperbaiki masa sekarang dibandingkan dengan masa lalunya.

“Dari semenjak aku pernah gagal dalam berumah tangga… dan akhirnya saat ini aku memprogram semuanya termasuk masalah kehamilanku yaitu untuk TIDAK HAMIL DULU…” pungkasnya. (lpt6/r1)