Medan-Geosiar.com, PSMS Medan kembali rekrut pemain asing guna menambah kedalaman skuat untuk menghadapi kompetisi Piala Presiden dan Liga 1 musim 2018. Ayam kinantan akan kedatangan legiun asing berposisi center back, dia adalah Federico Platero Gazzaneo dan kabarnya akan bergabung 30 Desember mendatang.
Flatero merupakan mantan pemain Liverpool FC. Namun bukan klub elit Liga Inggris yang dimaksud, melainkan klub Uruguay bernama Liverpool Montevedio FC. Kabar kedatangan Flatero dibenarkan pelatih PSMS, Djajang Nurdjaman.
“Kalau informasi dari agennya seperti itu, tapi kan kalau belum datang saya belum berani bilang macam-macam. Takutnya gagal, kan jadi tidak enak,” ujar Djajang.
Dikutip dari transfermarkt, Flatero merupakan pemain berusia 26 tahun dengan tinggi 186 cm. Flatero selama ini tak pernah bermain di luar Uruguay. Dia juga pernah masuk dalam skuad timnas Uruguay U-20 dan mencatat sembilan caps.
Selain Flatero, PSMS dikabarkan akan kedatangan bek asal Persib bandung, Jajang Sukmara. Jajang telah memperkuat Persib sejak 2011. Namun kontraknya tidak diperpanjang manajemen Persib karena tak masuk dalam skema pelatih baru Persib, Roberto Carlos Mario Gomez.
Djanur -panggilan akrab Djajang Nurdjaman- tak menampik jika Jajang Sukmara akan bergabung dengan PSMS pada Sabtu (23/12) besok. Tentu perannya diharapkan untuk tim, khususnya di lini belakang dapat maksimal.
“Saya akan lihat dulu kondisinya bagaimana, karena setahu saya dia lincah dan ketat dalam menjaga lawan. Pastinya perannya sangat dibutuhkan tim dalam mengawal para penyerang lawan, terlebih tim juga masih membutuhkan para pemain di lini belakang,” tambahnya.
Sejauh ini, PSMS telah mempunyai Roni Fatahillah, Wanda Syahputra, Dani Pratama, Gusti Sandria dan Fredyan Wahyu dari skuad musim lalu di sektor belakang. Kedatangan Jajang akan membuat persaingan di lini belakang menjadi lebih ketat.
PSMS sebelumnya telah mendatangkan Abdul Azis Lutfi Akbar dan legiun asing Korsel, Kwon Young-Jin untuk mengahadapi musim depan. (SP/R2)