Sophia Dapatkan Pengganti Ariel?

by

Jakarta-GeoSiar.com, Sophia Latjuba atau Sophia Müller artis kelahiran Berlin, 18 Agustus 1970 yang dikabarkan menjalin hubungan cinta dengan Ariel NOAH sejak beberapa tahun lalu diketahui dekat dengan yang lainnya.

Walaupun Sophia dikatakan sedang dekat dengan Ariel, namun hal tersebut tidak menutup hubungannya dengan pria lain.

Bukti tersebut dapat dilihat dalam sebuah foto yang diunggah Sophia Latjuba di Instagram pribadinya, Rabu (11/10/2017) dilansir dari Liputan6.com.

Didalam foto yang diunggahnya tersebut, terdapat seorang pria ganteng berkaca mata sedang tersenyum di belakangnya. Sama halnya dengan Sophia yang juga tersenyum ke arah kamera dengan mengenakan topi rajut coklat yang menambah kecantikannya.

Pencahayaan foto tersebut tampak sempurna hingga membuat aura kecantikan Sophia Latjuba memancar sehingga ia menuai banyak pujian dari para pengguna Instagram.

Ada beberapa warganet yang penasaran segera menanyakan sosok pria yang berfoto bersamanya.

Sementara itu, banyak warganet yang sibuk menyatakan bahwa Sophia Latjuba tampak sangat menawan di foto itu.

“Sapa kuwe mbak? (Siapa itu mbak?)” tulis @saleh.tegal.

“Cantik banget @sophia_latjuba88,” sahut @delladc13.

“Kaan bener mirip @gal_gadot. #wonderwoman2017,” ujar @diahayusavitri1365.

“Why you always look young from your age (kenapa kau selalu tampak lebih muda dari usiamu),” ungkap @juwita2308.

Pria bernama Alexander Zulfikar Lalisang itu ternyata bukan sosok pengganti Ariel NOAH. Sophia tetap menempatkan Ariel di dalam hatinya.

Menurut pengakuan dari  janda dua anak ini, lelaki yang berfoto dengannya adalah penata gaya pribadinya sendiri.